Pages

Rabu, 09 November 2011

Oseng-oseng Putren

Waaaaa... sebulan lebih gak update blog ini, karena belum eksperimen masak, ditambah sering bolak balik Kudus- Semarang, terus ada camp , ditambah lagi konsen browsing tentang perhamilan hehehehe.. jadinya gak ada timing untuk masak sesuatu yang baru hehe...

Kali ini , karena masih jadi bumil jadi makan yang sehat-sehat. Hubby lagi pengen dimasakin putren alias jagung muda. Dengan jurus per oseng an yang umum jadilah menu ini, rasanya juga enak.. krenyes2 jagungnya.


Bahan : 
6-7 batang putren yang ukuran agak besar, bukan yang kecil2 banget hehe..
1/2 batang wortel impor dirajang
5-6 ekor udang ukurang sedang ( kupas kulit dan buang urat nya )
2 bawang putih ( dirajang )
5 bawang merah ( dirajang ) 
3 buah cabe hijau ( kalau suka pedas boleh tambah ) 
2 cm laos
3 lembar daun salam
Garam
Merica
sedikit Kecap asin
sedikit air

Cara masak : 
1. Tumis bawang merah dan bawang putih dan cabe hijau  sampai wangi , kemudian masukkan udang
2. Setelah udang matang, masukkan wortel dan putren
3. Aduk - aduk terus sambil masukkan salam dan laos
4. Beri sedikit kecap manis dan sedikit air
5. Aduk-aduk hingga putren matang , beri garam dan merica secukupnya
6. Sajikan dengan nasi hangat dan kerupuk ..hmmmm... ^,^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...