Pages

Selasa, 08 Maret 2011

Fish n Chips ( ikan kakap )

Karena suami saya beli ikan kakapnya cukup banyak , jadi tidak sebagian saya buat Fish n Chips, intinya cara mengolah ikan kakapnya sama dengan kakap saus asam manis , hanya saja penyajiannya beda. Tanpa saus asam manisnya , tapi diganti dengan kentang goreng, dan sayur ( sesuai stock sayur di kulkas hehe... saya pakai wortel, kacang polong, dan brocolli ). Saya lebih suka pakai mashed potatoes , tapi berhubung gak punya alat untuk nge-mash nya jadi saya coba-coba bikin potato wedges , sayang rasanya belum terlalu enak, jadi resepnya belum bisa diupload hehe..


Bahan untuk ikan :
1 ekor ikan kakap ( pilih yang besar )
tepung terigu
tepung roti
1 butir telor ayam dikocok
1 siung bawang putih ( dicacah )
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica
2 jeruk nipis

Pelengkap :
Kentang goreng / french fries
Wortel
Kacang polong
Saus may
onaise ( saya beri daun oregano )
saos sambal


Cara memasak :
1. Bersihkan ikan, ambil filletnya saja, potong sesuai selera ( saya potong nya jadi 2 lembar , sisi kanan dan kiri )
2. Siapkan piring , perasi 1 jeruk nipis, masukan ikan yang sudah dipotong dan dicuci bersih, perasi lagi dengan jeruk nipis sampai rata dan diamkan 15 menit ( untuk mengurangi bau amisnya )
3. Telor yang sudah dikocok beri bawang putih, garam dan merica
4. Setelah 15 menit , cuci kembali ikan dengan air dan tiriskan
5. Masukkan ikan ke tepung terigu sampai terlapisi rata, kemudian masukkan ke kocokan telor, setelah itu masukkan ke tepung roti hingga semua bagian terbalut
6. Lakukan hingga semua potongan terlapisi tepung roti
7. Siapkan minyak , panaskan
8. Setelah minyak panas, masukkan ikan yang sudah dilapisi tepung, dan kecilkan api, supaya bisa matang dagingnya tapi tepung luarnya tidak gosong.
9. Goreng semua dan tiriskan hingga minyak di ikan berkurang
10. Angkat dan sajikan dengan pelengkapnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...