Pages

Selasa, 12 April 2011

BIG Beef Burger

Awalnya cici ipar yang pengen dibuatin burger, akhirnya saya cari resep di net, dengan coba-coba, akhirnya resep ini yang paling ok .





Bahan Daging :
200 gr daging sapi giling
2 sdm tepung roti ( bread crumb)
Gula sedikit

Garam
Merica
Pala
1/2 butir telor kocok
( Semua bahan diatas, diaduk jadi satu )

Cara membuat daging burger :
1. Bentuk bulatan dari bahan-bahan yang sudah dicampur, kemudian pipihkan, jangan terlalu tebal
2. Panaskan minyak pada teflon kemudian goreng daging burger dengan api kecil
3. Balik sekali saja supaya matang rata

Bahan saos :
1 buah tomat, potong kotak-kotak
1/2 bawang bombay rajang
2 sdm saos tomat
1 sdm gula pasir
Daun basil
Daun oregano

Cara membuat saos :
1. Tumis bawang bombay dengan mentega
2. Masukkan tomat dan saus tomat
3. Beri gula pasir , daun basil dan oregano

Bahan Burger :
Roti burger / burger bun ( beli di supermarket / bakery )
Daging burger
Saos
Selada / Lettuce
Tomat segar diiris
Keju slice / Kraft
Timun diiris

Cara membuat :
1. Potong roti burger bagian tengahnya jadi 2
2. Pada bagian bawah roti burger beri dan susun daun selada / lettuce, keju slice, daging burger, olesi saos yang sudah dibuat, tomat dan ketimun , kemudian tutup dengan potongan roti bagian atas
3. Siap disantappp !!! ^,^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...